Iklan

Iklan

Ombudsman-RI "Bidik" Sejumlah Dinas Dibolmut, Ada Apa?

Ishak Nani
Kamis, 22 September 2022, 15:24 WIB Last Updated 2022-09-22T07:47:22Z

Ombudsman RI perwakilan Sulut saat Berkunjung ke Dinas Capil

Swaramanadonews.co: Bolmut-
Tim Ombudsman RI Perwakilan Sulawesi Utara melakukan kunjungan kerja Angenda Tahunan ke Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) Kamis (22/9/22).


Kunjungan dilakukan dalam rangka survey kepatuhan pelayanan publik.


Ketua tim Ombudsma Stenli Kalengkei mengatakan saat di wawancarai oleh Media ini, kunjungan ini dilakukan terkait dengan maksimalnya pelaksanaan pelayanan publik, baik dari sisi prosedur, mal Administrasi kompetensi petugas layanan, fasilitas, landasan hukum, pengelolaan pengaduan, serta penjaminan mutu produk layanan. Jelas Stenli


Stenli juga mengatakan, kedatangan kami (red) bukan berdasarkan adanya aduan masyarakat atau keluahan tentang pelayanan, namun perlu diketahui tugas Ombusdman itu ada dua, pertama penyelesaian atas aduan masyarakat dan pencegahan adanya mal administrasi yang tentunya adanya penilaian kinerja pelayanan kepada masyarakat dan hasinya akan jadi opini. Ucap dia.


"Jadi kami melihat ada berapa dimensi kata Stenly, penilaian salah satu kompetensi penyelenggara pelayanan publik itu yang kami nilai. Baru komponen-komponen pelayanan  standar itu apa sudah mengikuti Undang-undang 25 tahun 2009 itu disediakan atau tidak," ucapnya.


Selain dinas Capil, Ombudsman Sulut juga menilai langsung kualitas layanan publik di Dinas Penanaman Modal Pelayan Terpadu Satu Pintu (PMPTSP), Dinas PMD, Dinas Pendidikan, Kesehata dan Pertanahan.


Ditempat yang sama, Kepala Dinas Capil Melalui Sekretaris Capil Imam Santoso mengakata, dengan adanya kunjungan Ombudaman RI Perwakilan Sulut sangat berterimakasih karena tujuannya untuk penilaian kinerja penyelenggara pelayanan publik dan pencegahan adanya Mal Administrasi.


"Kami dari Dinas Capil, tentunya menunggu rekomendasi dari Ombudsman RI setelah penilaian, untuk ditindaklanjuti dalam rangka perbaikan pelayanan Publik di Bolmut," ujar Santoso.


Sekretaris Capil mengatakan, harapan kami dengan adanya Ombudsman ini pastinya agar bisa meningkatkan kinerja kami, dan tentunya kami sangat berharap kepada Pemerintah daerah agar lebih memperhatikan Dinas Capil dari segi fasilitas, tenaga administrasi sehingga kinerja dan pelayanan kami akan lebih maksimal lagi, karena kedepan di tahun 2023, Capil akan diperhadapkan dengan pendataan penduduk e-elktronik secara Online. Pungkasnya. (!$)***


Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Ombudsman-RI "Bidik" Sejumlah Dinas Dibolmut, Ada Apa?

Terkini

Iklan