Iklan

Iklan

Menghadirkan Siswa/Siswi, Polres Mitra Gelar Seminar "Persaudaraan Tanpa Batas"

Kamis, 23 November 2023, 09:02 WIB Last Updated 2023-11-23T01:02:32Z

 


RATAHAN - Kepolisian Resort Polres Minahasa Tenggara  (Mitra) melakukan seminar bertajuk "Persaudaraan Tanpa Batas" bertempat di Aula SMKN 1 Ratahan, Rabu, kemarin, dihadiri Wakapolres Mitra, Kompol Franky Ruru, S.Pd bersama jajaran.


Wakapolres dalam arahannya ia mengajak para siswa/siswi yang notabene adalah pemilih pemula saat Pemilihan Umum (Pemilu) 14 February 2024 mendatang agar dapat berpartisipasi dan berkontribusi dalam pesta demokrasi tersebut.


"Adik-adik siswa yang merupakan pemilih pemula dalam pesta demokrasi, harus  mencari tahu terkait yang tidak baik dan tidak pantas agar tidak ditiru, agar tidak terhanyut dan termakan dogma atau ajaran yang tidak sesuai disaat menghadapi masa pemilu ini," terang Ruru.


Dirinya juga mengingatkan para siswa/siswa agar berhati-hati dalam mengakses media sosial (Medsos). Ini dimaksudkan agar adik-adik jangan sampai tergiring oleh isu hoaks, ujaran kebencian dan politik identitas, sebab  isu tersebut merusak tatanan sosial masyarakat yang telah tercipta damai dan harmonis.


"Diperlukan kesadaran agar tidak mudah tergiring dengan isu yang hanya memecah belah bangsa serta dapat mempengaruhi mental generasi muda. Dimana pemuda harus mempunyai hati nurani, literasi politik yang baik, wawasan politik yang luas dan positif untuk kebaikan kehidupan bangsa dan negara," ujarnya. 


Sementara, Kepala Sekolah SMKN 1 Ratahan Anna Powa S.Pd menyampaikan banyak terimakasih bagi semua pihak yang sudah terlibat dalam memberikan pengetahuan terkait kepemiluan bagi siswa/siswi di sekolahnya itu. Apa terlebih bagi pihak Polres Mitra, yang sudah memberikan pengarahan bagi adik-adik siswa ketika mengakses internet tidak mudah terjerumus dengan konten yang mengandung isu hoaks.


"Sekali lagi kami dari pihak sekolah memberikan apresiasi dan mengucapkan banyak terimakasih atas kegiatan yang sudah dilaksanakan," tukas Powa.


Diketahui, dalam kegiatan tersebut melibatkan KPU dan Bawaslu Kabupaten Mitra dan masing-masing penyampaian Materi. Kemudian dari ketua rumah kebangsaan duta Sulut Aman, Ridwan Pasorong, S.H.  


Adapun yang hadir dalam kegiatan tersebut, Kasat Intelkam Polres Minahasa Tenggara IPTU Suparlan, Wakil Kepala Sekolah SMK N. Satu Ratahan Meiner Tangkulung, S.S, Guru dan THL SMK N 1 Ratahan, Siswa SMK N 1 Ratahan, SMA N 1 Ratahan, SMA Advent Ratahan, SMA N 2 Ratahan serta undangan lainnya. (***)

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Menghadirkan Siswa/Siswi, Polres Mitra Gelar Seminar "Persaudaraan Tanpa Batas"

Terkini

Iklan