Iklan

Iklan

Pra Natal Polres Minahasa, Gedung Tansa Trisna Di Resmikan.

Swara Manado News
Kamis, 21 Desember 2023, 18:03 WIB Last Updated 2023-12-22T00:05:49Z


Minahasa:Smnc:Ibadah perayaan menyambut Natal 25 Desember 2023 di lakukan oleh Polres Minahasa di gedung Tansatrisna Polres Minahasa, Kamis (21/12/2023).


Dalam Ibadah tersebut di dipimpin oleh Pdt Robby Pinantik MTH.


Dalam sambutannya, Kapolres AKBP Ketut Suryana SIK,SH,MM. mengatakan perayaan Natal tahun 2023 berbeda karena masa tugas di Minahasa akan berakhir dan berpindah di Polda Sulut.


,"Saya meminta maaf  jika ada kesalahan yang sengaja atau tidak sengaja dalam selama memimpin Wilayah Polres Minahasa.


Lebih Lanjut,Ibadah perayaan Natal Ini bukan sekedar seremoni, tapi merupakan sebuah perayaan hari gembira yang kita rayakan bersama,” tutur Kapolres.


” Ini bertujuan baik secara internal membimbing dan mengayomi anak buah dan masyarakat secara eksternal kita mengayomi masyarakat ,” tuturnya.


Kapolres berharap agar Natal tahun ini lebih memberikan kesan dan pesan kepada kita seluruh umat manusia. “Kiranya Natal tahun ini kita semakin diberkati, dan terus melayani dengan segenap hati. Selamat menyambut Natal , dan Tahun Baru 2024,” papar Kapolres.


Diakhir kegiatan juga Kapolres Suryana ,meresmikan dan menanda tangani prasasti renovasi gedung Tansa Trisna dan Halaman Parkir Polres Minahasa dan membagikan hadiah Natal .(Jemmy)

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Pra Natal Polres Minahasa, Gedung Tansa Trisna Di Resmikan.

Terkini

Iklan