Iklan

Iklan

KeJurda Sambo Sulut Di Dominasi Wanita

Swara Manado News
Selasa, 20 Juni 2023, 10:16 WIB Last Updated 2023-06-20T02:16:05Z


SWARAMANADONEWS . COM - Senin (19/6/2023) Kejuaraan daerah (Kejurda) pertama Persatuan Sambo Indonesia (PERSAMBI)  Sulawesi Utara digelar di gedung olahraga Pertina Koni Sulut yang dibuka oleh Ir.Jems Tuuk selaku Ketua Pengda.


Dari 24 pertandingan Sambo , atlit terdiri dari 35 orang laki-laki dan 15 orang perempuan itu, didominasi kelas 53 kilogram.


Ketua Panitia Audy Mantiri menyampaikan laporan  kegiatan, kepada Ketua Pengurus daerah dan para pengurus yang hadir.


Sementara dalam sambutannya, Ketum Jems Tuuk menyampaikan, pengurus berupaya mengembangkan Olah-raga tersebut, hingga bisa mendapatkan tempat strategis di Sulut pada umumnya.


Jems menambahkan bahwa agenda Kejurda Sambo Sulut telah dilaporkan ke pemerintah provinsi, dalam hal ini Gubernur Olly Dondokambey.


“Kita fokus untuk mengembangkan olahraga ini supaya bisa diperhitungkan di daerah. Perlu diketahui, kejuaraan ini, saya sebagai pengurus sudah melaporkan ke Pak Gubernur, selamat bergabung dan selamat bertanding, junjung tinggi sportifitas,” ujar Jems Tuuk.


Ketika ditanyakan terkait target medali yang disiapkan untuk para atlit, anggota DPRD Sulut itu mengaku optimis dengan potensi yang ada.


“Saya kira dengan potensi atlit kita, proses seleksi yang baik dan ketat, target tiga medali emas bisa dicapai. Untuk itu perlu juga peran dari instansi dan para pelatih,” tutur Tuuk.


Turut hadir dalam kejurda tersebut Sekretaris Umum Resa Sangkoy, Ketua Panitia Audy Mantiri, Dispora Sulut serta seluruh pengurus Persambi Sulut.(***/M)

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • KeJurda Sambo Sulut Di Dominasi Wanita

Terkini

Iklan