Iklan

Iklan

Gubernur Yulius Selvanus Lantik Pengurus Dekranasda dan Tim Pembina Posyandu, Tegaskan Pentingnya Sinergitas untuk Pembangunan Sulut

Swara Manado News
Rabu, 07 Mei 2025, 21:41 WIB Last Updated 2025-05-07T13:41:39Z


Manado - Gubernur Sulawesi Utara, Yulius Selvanus Komaling (YSK), melantik pengurus Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda), Tim Pembina Posyandu, serta Kelompok Kerja Bunda PAUD Provinsi Sulut untuk periode 2025-2030. Pelantikan ini dilaksanakan di Rumah Dinas Gubernur di Jalan Bumi Beringin, Kota Manado, pada Rabu (7/5/2025).


Dalam sambutannya, Gubernur YSK menekankan bahwa acara ini merupakan langkah strategis yang sangat penting dalam memperkuat pelayanan dasar kepada masyarakat Sulut. Salah satunya adalah peran vital Posyandu sebagai ujung tombak dalam pembangunan sumber daya manusia. Gubernur mengingatkan bahwa Posyandu memiliki cakupan tugas yang luas, termasuk dalam bidang pendidikan, kesehatan, pekerjaan umum, perumahan rakyat, ketentraman, ketertiban umum, perlindungan masyarakat, serta bidang sosial.


"Sesuai dengan Permendagri Nomor 13 Tahun 2024, Posyandu berperan penting dalam enam standar pelayanan minimal yang menjadi dasar pelaksanaannya," ungkap Gubernur.


Menurut YSK, pelantikan Tim Pembina Posyandu bukanlah sekadar seremoni semata, melainkan sebuah komitmen Pemprov Sulut untuk membangun sinergitas yang lebih kuat dalam memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat. "Pelantikan ini menjadi bukti komitmen kami untuk bersama-sama membangun Sulawesi Utara yang lebih maju," tandasnya.


Acara pelantikan ini diharapkan menjadi tonggak baru bagi upaya bersama dalam meningkatkan kualitas kehidupan masyarakat Sulut, dengan penguatan peran serta program kerja yang berfokus pada pengembangan sektor-sektor vital bagi kesejahteraan warga. (Adve/DiskominfoSulut)

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Gubernur Yulius Selvanus Lantik Pengurus Dekranasda dan Tim Pembina Posyandu, Tegaskan Pentingnya Sinergitas untuk Pembangunan Sulut

Terkini

Iklan