Iklan

Iklan

Penuh Haru dan Sukacita, 360 Jemaah Haji Sulut Kloter 13 Disambut Langsung Gubernur di Bandara Sam Ratulangi

Swara Manado News
Minggu, 06 Juli 2025, 14:45 WIB Last Updated 2025-07-06T06:45:35Z


Manado
 — Suasana haru dan penuh kebahagiaan menyelimuti Bandara Internasional Sam Ratulangi Manado saat 360 jemaah haji asal Sulawesi Utara dari Kloter 13 tiba pada Minggu (6/7/2025). Kedatangan mereka yang telah menunaikan ibadah haji di Tanah Suci disambut hangat oleh Gubernur Sulut Mayjen TNI (Purn) Yulius Selvanus dan Wakil Gubernur Victor Mailangkay.

Rombongan jemaah tiba dalam dua gelombang penerbangan setelah proses debarkasi dari Balikpapan. Prosesi penyambutan berlangsung khidmat namun penuh semangat, dengan kehadiran para pemimpin tertinggi provinsi yang secara langsung menyampaikan ucapan selamat datang kepada para tamu Allah yang kembali ke Tanah Air.

Gubernur Yulius Selvanus menyampaikan rasa syukur dan kegembiraannya bisa bertatap muka langsung dengan para jemaah. "Sungguh suatu kebahagiaan bisa berada di sini, menyambut saudara-saudara sekalian dengan tangan terbuka," ucap Gubernur dengan suara penuh semangat.

Momen tersebut pun menjadi sangat emosional bagi para jemaah. Meski lelah setelah menempuh perjalanan panjang, wajah-wajah mereka tampak berseri melihat sambutan hangat dari pemimpin daerah. Banyak yang tak kuasa menahan haru saat menerima ucapan selamat dan doa dari Gubernur dan Wakil Gubernur.

Dalam sambutannya, Gubernur YSK juga menitipkan pesan agar nilai-nilai kemabruran yang diperoleh selama menjalankan rukun Islam kelima dapat terus dijaga dan menjadi contoh positif di tengah masyarakat. Ia berharap semangat ibadah dan kebersamaan selama di Tanah Suci menjadi bekal spiritual dalam kehidupan bermasyarakat.

Jemaah haji yang tergabung dalam kloter perdana ini berasal dari berbagai wilayah di Sulut, termasuk Kotamobagu, Bolaang Mongondow (Bolmong), Bolaang Mongondow Utara (Bolmut), Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel), Bolaang Mongondow Timur (Boltim), Kota Tomohon, Kota Bitung, dan Minahasa Tenggara.

Setelah prosesi penyambutan, para jemaah langsung berkumpul kembali dengan keluarga yang telah menunggu dengan penuh kerinduan. Suasana haru dan sukacita mewarnai pertemuan mereka sebelum akhirnya kembali ke rumah masing-masing.

Turut hadir dalam acara penyambutan ini antara lain Kabag TU H. Basri Saenong, Plh Kabid PHU H. Samsudin Pulu, serta jajaran Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Provinsi Sulawesi Utara.

Selamat datang kembali di bumi Nyiur Melambai. Semoga menjadi Haji yang mabrur dan membawa berkah bagi seluruh masyarakat Sulut..

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Penuh Haru dan Sukacita, 360 Jemaah Haji Sulut Kloter 13 Disambut Langsung Gubernur di Bandara Sam Ratulangi

Terkini

Iklan