Iklan

Iklan

Vaksinasi Polres Minahasa Tembus di Atas Target 70%/

Swara Manado News
Selasa, 15 Februari 2022, 06:36 WIB Last Updated 2022-02-14T22:36:53Z


Minahasa:Swaramanadonews.co - Semangat para pejuang pemberantasan Pandemi Virus Covid-19 di tanah Toar Lumimuut terus membahana, dari detik berganti menit angka persentase nilai yang menjadi target pencapaian Program Kepala Kepolisian Negara Repoblik Indonesia (Kapolri) bagi Anggota Polri, kian di jangkau ke 70%  Oleh Kepolisian Resor Minahasa.


Terpantau wartawan media ini senin 14/02-2022 pukul 09.00 wita, bertempat di ruang aula Tansatrisna Mako Polres Minahasa

Riuh pikuk pelayanan terhadap  peserta Vaksinasi terus berlangsung, ibarat suasana perang biologi yang sulit di elakan semakin dirasakan para personil Anggota Polres yang bertugas mencari dan menemukan warga Masyarakat yang belum terlayani vaksinasi.


Terlihat dalam suasana itu, Kapolres AKBP, Tommy Bambang Souissa, SIK  bersama Tongkat Komandonya terus memimpin langsung  strategis pelayanan dengan dibantu para Pejabat Utama (PJU),Para Kasat, Tim Medis dan Vaksinator bahkan Awak Media  dalam Lingkungan Humas Polres Minahasa.


Diketahui pada pagi hari ini pukul 09.30 wita,angka persentase nilai Vaksinasi Polres Minahasa perlahan namun Pasti terus naik, dari angka 69,51% pada pukul 12.00 wita naik ke angka 69,53%  dan terus bertambah hingga malam hari pada pukul 00.05 wita naik pada level 69,76% .


Hal ini sangat memuaskan dibanding hari sebelumnya, dan berkat kesiap siagaan Kapolres AKBP Tommy Bambang Souissa SIK maka diprediksi pada pagi besok Selasa 15/02-2022 persentase nilai Vaksinasi Polres Minahasa melebihi target pencapaian di atas 70% sebagaimana ditargetkan Pemerintah.

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Vaksinasi Polres Minahasa Tembus di Atas Target 70%/

Terkini

Iklan