Iklan

Iklan

Peringati Hari Kartini, TP PKK Posumaen Gelar Berbagai Lomba

Swara Manado News
Jumat, 22 April 2022, 03:54 WIB Last Updated 2022-04-21T22:59:05Z


RATAHAN - Dalam memperingati hari Kartini,   Pemerintah Kecamatan Pusomaen menggelar berbagai lomba yang sebelumnya dilakukan apel  bersama ketua-ketua Tim Penggerak (TP) Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) desa, dipimpin langsung oleh ketua Nyoya Dr. Putu Elisabeth Sedana M,Kes, Kamis (21/4/2022).


Dikatakan Dr Sedana istri tercinta Camat Pusomaen, Fekie Pontororing M,Kes bahwa kegiatan tersebut untuk memeriahkan hari Kartini dengan tetap menerapkan protokol kesehatan.


"Ada berbagai macam lomba yang kami laksanakan. Seperti show kebaya oleh ibu-ibu ketua perwakilan desa, joget balon, junjung sosiru dan cukur kelapa," beber Sedana sembari mengatakan pihaknya tetap memperhatikan protokol kesehatan karena masih dalam suasana pandemi covid-19.


Meski diramaikan dengan tetap memperhatikan Prokes, namun kegiatan tersebut menurut Sedana berjalan dengan sukses yang diikuti oleh semua ketua-ketua TP PKK setiap desa. Dimana kegiatan tersebut, sambung Sedana merupakan suatu bentuk kebersamaan sebagai satu kesatuan kaum perempuan yang ada di wilayah Pusomaen.


"Dengan semangat hari Kartini, saya meminta semua pengurus bahkan anggota TP PKK Kecamatan Pusomaen, agar tetap seiring, sejalan serta jaga kekompakan dalam mensukseskan segala bentuk kegiatan. Demikian pula dengan program pemerintah, kita juga harus selalu menopang dan mendukung," tambah Sedana. 


Sementara Camat Pusomaen, Fekie Pontororing M,Kes mengapresisasi kegiatan yang dilakukan pengurus TP PKK. Meski masih dibatasi dengan Prokes, kemeriahan dan wujud kesederhanaan terlihat dalam kegiatan tersebut.


"Selaku pemerintah, kami juga mensuport segala bentuk kegiatan yang dilaksanakan oleh TP PKK. Apalagi dalam rangka hari Kartini yang merupakan momen tepat bagi kaum perempuan untuk berekspresi dengan berbagai melaksanakan kegiatan," sebut Pontororing sambil meminta TP PKK dapat mendukung semua program pemerintah baik desa, kecamatan sampai kabupaten. (n4)

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Peringati Hari Kartini, TP PKK Posumaen Gelar Berbagai Lomba

Terkini

Iklan