Alokasi dana desa tahun anggaran 2022 sudah mulai direalisasikan oleh pemerintah desa Ongkaw tiga diawali dengan penyerahan bantuan langsung tunai(BLT) dan Ketahanan pangan anggaran 137.437.000,Anggaran ini merupakan 20% dari total anggaran keseluruhan dana desa di desa Ongkaw tiga dipakai untuk ketahanan pangan.
Kegiatan diawali dengan pembersihan lahan yang nantinya akan dijadikan lokasi penanaman di desa Ongkaw tiga
hukum tua Desa Ongkaw Tiga Magrice Lumapow S.os kepada media ini mengatakan jika anggaran untuk ketahanan pangan sudah mulai direalisasikan dengan diawali dengan pembersihan lahan.
"Kegiatan ketahanan pangan sudah mulai jalan,kami sudah melakukan pembersihan lahan untuk lokasi penanaman,dan semua kegiatan dana desa terbuka kepada seluruh warga masyarakat desa ongkaw tiga serta tranparansi Anggaran sangat jelas ke warga masyarakat"ujar hukum tua Ongkaw tiga
Terlihat dilokasi sudah mulai bersih dan rata sehingga siap ditanami untuk program ketahanan yang dianggarkan 20,% dari anggaran dana desa tahun 2022