![]() |
E2L saat melantik 5 DPAC Partai Demokrat se-Kota Tomohon melalui Zoom Meeting. Senin(06/06). foto/adipontoanSMNC. |
TOMOHON, SMNC, Ketua Partai Demokrat Sulut DR Elly Engelbert Lasut, melantik lima DPAC PD se-Kota Tomohon. Senin (06/06/2022), di Sekretariat PD Tomohon, seputaran Triple M, Kelurahan Talete, Kecamatan Tomohon Tengah.
Pelantikan yang dilaksanakan melalui Zoom Meeting tersebut diawali dengan menyanyikan lagu Daerah 'Opo Wananatas'.
Dikesempatan tersebut, sebelum melakukan pelantikan, Elly Lasut memberikan beberapa pertanyaan guna memastikan kesiapan dari kader-kader yang akan dilantik sebagai pimpinan (DPAC,red) partai Demokrat Kota Tomohon.
"Saat ini, saudara-saudara apakah benar dihadapan saya walaupun di Zoom Meeting, bersedia berjanji sebagai pimpinan DPAC PD Tomohon?," kata E2L sembari dijawab dengan teriakan 'Siap Bersedia' oleh para kader partai.
Dikatakan E2L, para pimpinan DPAC yang baru dilantik agar dapat melaksanakan tugas dan tanggung jawab dengan sepenuh hati untuk kepentingan warga Kota Tomohon.
"Ini bukan hal yang sederhana, kesetiaan dibutuhkan untuk pimpinan partai politik. Semua untuk kepentingan seluruh warga masyarakat di sekitar kita," ujar E2L.
Lanjut E2L, pelantikan DPAC tentunya sebagai agenda konsolidasi internal partai, agar supaya partai sehat dan dapat mengisi semua struktural partai disemua wilayah.
"Kita mendapat tantangan untuk mengisi struktur kepemimpinan partai di Kota/Kabupaten hingga Kecamatan dan Kelurahan/Desa, agar supaya PD Sulut dapat mengikuti agenda politik dimasa mendatang," imbuh E2L.
Diungkapkannya, bahwa dalam waktu dekat akan dilaksanakan Muscab se-Sulut. Untuk itu, E2L berharap pimpinan DPAC PD Tomohon dapat melaksanakan konsolidasi dengan tulus agar dapat menghasilkan kader-kader baru supaya dapat berkompetisi di agenda Politik.
Sementara itu, Ketua Panitia Marthen Manoppo mengatakan PD Tomohon siap mendukung E2L untuk menjadi Gubernur dan AHY sebagai Presiden.
"Itu janji saya ketika Pak Elly menjadi Ketua Partai Demokrat Sulut," ucap Marthen.
Selain itu, kata Marthen, semua kader harus cinta Partai Demokrat dan dapat mempromosikan partai kepada semua kalangan.
"Saya ingatkan lagi, kita sudah terlalu lama tidak dalam pemerintahan. Jadi, mari rebut kesempatan ini, AHY Presiden dan E2L Gubernur Sulut," tandas Marthen.
Untuk pimpinan DPAC yang baru dilantik agar supaya dapat langsung bekerja melakukan konsolidasi.
Tampak hadir, Wakil Ketua Johny Sumual, Sekretaris DPD Demokrat Sulut Billy Lombok, Bendahara DPD Roger Mamesah, eks Wakil Bupati Minahasa Ivan Sarundajang, Kepala Badan Pembinaan Organisasi Keanggotaan Kaderisasi (OKK) Briliant Charles, Wasek X DPD Sulut Novri Laloan, Anggota DPRD Tomohon Siane Samatara, serta para kader lainnya. (adip)