Iklan

Iklan

Persmin Minahasa Bangkit Kembali

Swara Manado News
Rabu, 07 Januari 2026, 19:43 WIB Last Updated 2026-01-07T11:43:06Z


Tondano - Kabar gembira bagi masyarakat  dan para pecinta Bola Minahasa. Selang  berapa tahun, kini Persmin Minahasa akan bangkit kembali dari tidurnya. 


"Persmin Minahasa, dengan berbagai Prestasi yang perna di capai, saat ini kita akan membangkitkan kembali Persmin Minahasa," ungkap Manajer Persmin  Minahasa Renaldo Sengke Kepada media, Senin 05/01/2026 di Tondano.


Menurutnya hal ini juga untuk mendukung apa yang menjadi keinginan dari Gubernur Sulawesi Utara yaitu memajukan olahraga termasuk Sepak Bola.

Putra dari mantan  Kiper Persmin ini juga menekankan bahwa target persmin kedepan ialah kemenangan di Liga IV Sepak Bola Indonesia.


" Persmin bangkit harus menang bukan sekedar Iko rame (ikut meramaikan), bersaing secara sehat dengan Tim lainya" tegasnya.


Terkait dengan perekrutan pemain,  Politisi Demokrat Minahasa ini mengatakan bahwa seleksi akan dilakukan secara terbuka, "perekrutan nantinya akan dimulai pada tanggal 8-9 Januari 2026, dan mekanismenya akan diatur oleh tim teknis Persmin Minahasa, di mana tim ini melibatkan pemain-pemain legenda Persmin antara lain Yongki Rantung, Stenly Ungke Mamuaya dll, pungkasnya.

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Persmin Minahasa Bangkit Kembali

Terkini

Iklan