Iklan

Iklan

BANK SULUT GO BERSAMA BUPATI LIMI MOKODOMPIT BUKA SOSIALISASI APLIKASI KASDA ONLINE

Swara Manado News
Selasa, 26 September 2023, 05:48 WIB Last Updated 2023-09-25T21:48:54Z


Swaramanadonews.co Pemkab Bolaang Mongondow (Bolmong) bersama Bank Sulut dan Gorontalo (BSG) adakan kegiatan sosialisasi atas Aplikasi Kas Daerah Sistem Online Untuk pemerintah Desa Se- Kabupaten Bolaang Mongondow di Hotel Sutan Raja. Senin (25/09/2023).


Sosialisasi Bank Sulut Gorontalo (BSG) Cabang Lolak dengan tujuan untuk meningkatkan efisiensi dan transparansi dalam pengelolaan keuangan desa, sesuai  aturan peningkatan Sistem Online Digital tahun 2023.


Bupati Bolmong ir.Limi Mokodompit MM memberikan apresiasi dan terima kasih kepada BSG Cabang Lolak bersana Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa Bolmong atas terselenggaranya kegiatan yang dianggap sangat penting dan strategis untuk Desa dan kepala-kepala desa di Bolmong,”Ucap Bupati Bolmong.


“kegiatan ini program pemerintah daerah Bolmong untuk meningkatkan efisiensi dan efektivitas pengelolaan keuangan desa yang agar lebih muda dan efektif, serta transparan,” Ujar Bupati bolmong ir.Limi Mokodompit.


Bupati Bolmong menambahkan peran strategis ditiap-tiap desa dalam mengelola keuangan untuk kebih di tingkatkan, bersana pemberdayaan atas Sumber Daya Manusia (SDM)

“Begitu juga kades-kades harus mampu mengelola anggaran untuk membantu pemerintah bolmong  dengan prinsip akuntabilitas dan transparansi, karena sistem ini juga termasuk pemanfaatan kemajuan teknologi informasi dalam proses pengelolaan keuangan desa,”Tutur Bupati bolmong ir.Limi Mokodompit.


Lebih lanjut Bupati Bolmong menjelaskan di mana Mendagri pada tanggal 5 Juli 2023 telah mengeluarkan surat tentang implementasi transaksi non-tunai bagi pemerintah desa sesuai peraturan KPK nomor 4 Tahun 2024.


“Begitu juga Gubernur, Bupati, dan Walikota diseluruh Indonesia dalam aturan diperintahkan untuk dapat menerapkan segera transaksi non-tunai pada pemerintah desa dan kelurahan selambat-lambatnya tanggal 1 Januari 2024,”Tutup Bupati Bolmong ir.Limi Mokodompit MM.


“Adapun yang hadir dalam kegiatan ini Direktur Operasional BSG Manado, Loisa Parengkuan, Pemimpin Divisi Pengembangan Bisnis Manado, Nolvi Kilanta, yang mewakili Kepala Cabang Bank Sulut Go Lolak, Steven Rembet.

Kepala Badan Keuangan Daerah, Seriyanto ST, Inspektur Bolmong, Rio Lombone SSTP, Serta Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa, Abdusalam Bonde, beserta para kepala-kepala Desa se-Bolaang mongondow(Bolmong) dan Seluruh Aparat-aparat desa.berkolaborasi antara Pemkab Bolmong dan BSG,

Dengan harapan agar pengelolaan keuangan desa semakin terarah dan efisien untuk kepentingan bersama.


“Selain itu pihak Bank Sulut Go(BSG)

Adakan Dor Prise bagi-bagi hadiah kepada para Sangadi dan perangkat desa, melalui tanya jawab, terkait Peran dan Aturan di desa. Hadiah ini diserahkan langsung oleh Bupati Bolmong ir.Limi Mokodompit MM.

(Tam)

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • BANK SULUT GO BERSAMA BUPATI LIMI MOKODOMPIT BUKA SOSIALISASI APLIKASI KASDA ONLINE

Terkini

Iklan