Iklan

Iklan

Polres Mitra Gelar Coffe Morning Bersama Wartawan

Jumat, 09 Mei 2025, 13:20 WIB Last Updated 2025-05-09T05:23:11Z

 

Kapolres Minahasa Tenggara, AKBP Handoko Sanjaya didampingi Wakapolres Sammy Pandelaki bersama Jajaran Menggelar Coffe Morning dengan Wartawan Mitra, Jumat (9/5/2025).



RATAHAN - Kapolres Minahasa Tenggara, AKBP Handoko Sanjaya bersama jajaran melakukan tatap muka (Coffe Morning) dengan wartawan Minahasa Tenggara, bertempat di Mapolres, Jumat (9/5/2025).


Kapolres dalam kesempatan tersebut menyampaikan beberapa persoalan yang menjadi atensi pihaknya. Diantaranya membuat tim patroli "Presisi Antara". Hal ini untuk meminimalisir terjadinya gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) dan sering dikeluhkan masyarakat.


Khusus untuk Ratatotok, kami membuat pos pengamanan gabungan yang terdiri dari TNI/POLRI, Pol-PP serta Pemerintah Kecamatan. Kami memilih dua desa yakni Ratatotok dan Morea yang dijadikan pos pengamanan," jelas Kapolres.


Handoko menjelaskan, untuk pos pengamanan di dua titik di Kecamatan Ratatotok, tidak ada hubungan dengan aktifitas tambang. Dimana pos tersebut murni untuk keamanan dan kenyamanan masyarakat.


"Kami juga intens melakukan operasi sajam, dimanapun yang masuk wilayah hukum Polres Minahasa Tenggara. Dengan kejadian kriminal sebelumnya, kita mereduksi angka-angka kriminal. Sementara untuk patroli yang diterapkan situasional, sebab kita merujuk analisa intelijen. Misalnya ada wilayah yang angka kriminalnya naik atau banyak keluhan masyarakat, itu yang kita lakukan razia," katanya sembari menyebut kehadiran Polri untuk membuat masyarakat rasa aman dan nyaman.


Sementara, ditempat yang sama, Wakapolres, Kompol Sammy Pandelaki menambahkan, adanya keluhan masyarakat terkait maraknya penggunaan Ehabond yang menyasar kalangan remaja, pihaknya mengambil langkah selain membuat surat edaran dan bekerjasama dengan pemerintah setempat, penjual juga diminta untuk melihat kategori pembeli, supaya bahan ini tidak disalah gunakan.


"Langkah-langkah seperti itu akan kami lakukan untuk meminimalisir terjadinya penggunaan zat adiktif dikalangan remaja. Untuk optimalnya, kami butuh kerjasama dari masyarakat agar hal ini dapat ditangani dengan baik," tukas mantan Kapolsek Ratahan ini. Selain Kapolres dan Wakapolres, hadir juga para Kapolsek serta Perwira Tinggi di jajaran Polres Mitra. (***)

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Polres Mitra Gelar Coffe Morning Bersama Wartawan

Terkini

Iklan