Iklan

Iklan

Desa Makalu Selatan Gelar Rembuk Stunting

Swara Manado News
Senin, 27 Juni 2022, 09:17 WIB Last Updated 2022-06-27T01:17:21Z

RATAHAN - Dalam mencegah bahkan menekan terjadinya kasus stunting, Desa Makalu Selatan, Kecamatan Pusomaen, Minahasa Tenggara, melakukan rembuk stunting bertempat di Balai Pertemuan Umum Desa (BPUD) baru-baru ini.


Hukum Tua Desa Makalu Selatan, Meisye Pananginan mengatakan rembuk stunting ini untuk mencegah bahkan menekan angka stunting di kecamatan bahkan desa tersebut.


"Karna ini menyangkut penanganan nasional secara bersama, makanya rembuk stunting ini menjadi perhatian bersama pemerintah termasuk di desa kami," kata Pananginan.


Dalam penanganan pencegahan ini, Pananginan mengaku bekerjasama dengan pihak tim Puskesmas Pusomaen, Kader Pembangunan Manusia (KPM) Kader Kesehatan Desa dan Masyarakat (KKDM). Nantinya poin demi poin yang didapat dalam hasil rembuk stunting tersebut akan diterapkan dalam penanganan stunting. 


"Yang pasti kami selaku perpanjangan tangan pemerintah daerah, berkomitmen desa kami zero kasus stunting," ucapnya.


Disela kegiatan rembuk  stunting tersebut, pihaknya sekaligus membentuk tim penyusun Rencana Kerja Pemerintah Desa (RKPD) Tahun 2022.


"Dalam kesempatan tersebut, kami membentuk tim  RKPD. Ini dimaksudkan agar setiap program yang di akan dilakukan pemerintah desa berdasarkan keputusan bersama sesuai apa yang dicatat dalam program RKPD," tambah Meisye. (n4)

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Desa Makalu Selatan Gelar Rembuk Stunting

Terkini

Iklan